Senin, 21 Februari 2011

5 File Manager Powerfull Untuk Ponsel Java

Logo J2ME
File manager adalah aplikasi yang berguna untuk mengatur atau memanage semua file yang berada di dalam ponsel Anda, baik yang berada di dalam memori internal maupun memori eksternal. Seperti layaknya pengaturan file bawaan ponsel, aplikasi file manager dapat digunakan untuk mencari file, sorting file, rename file, copy file, delete file, dan masih banyak lagi. Namun ada juga beberapa fitur aplikasi file manager yang mungkin belum ada di dalam file manager bawaan ponsel. Berikut ini, blog ini akan mereview beberapa aplikasi file manager yang cocok untuk ponsel Java Anda:

1. MobyExplorer

MobyExplorer adalah aplikasi file manager yang bisa dibilang paling familiar bagi para pecinta ponsel Java.
MobyExplorer mempunyai UI (User Interface) yang mudah dipahami.

Fitur unggulan aplikasi yang satu ini adalah enkripsi file atau menyembunyikan file dengan metode hidden file dan password protector.

Tidak hanya menyembunyikan file, Anda juga dapat menyembunyikan suatu direktori/folder pada memori penyimpanan Anda. Sehingga sangat cocok bagi Anda yang ingin melindungi file-file privasi Anda dari orang-orang yang tidak bertanggung jawab.

Version: 3.O Full
Size: 122,7 KB
Type: J2ME
Download: Aplikasi Moby Explorer

2. Mini Commander


Mini Commander merupakan aplikasi file manager yang mirip dengan software pada PC yang bernama Far Manager, yaitu software terdiri dari dua jendela menu dengan background berwarna biru.

Layaknya Aplikasi file manager Java lainnya. Mini Commander memiliki fungsi standar misalnya: copy, move, rename, transfer, dan lain sebagainya.
Yang menarik dari aplikasi ini adalah sudah terintegrasi pada ponsel layar sentuh.

Mini Commander juga dapat digunakan untuk melihat file image (image viewer), sehingga Anda dapat melihat langsung file yang berbasis gambar/image melalui aplikasi ini. Ada satu hal menarik dari aplikasi ini, yang dapat digunakan untuk mengedit html blogspot. Anda hanya mendownload template dari ponsel, lalu save di memori ponsel. Nah, Anda jalankan aplikasi ini, cari file template xml blog yang Anda simpan tadi di memori ponsel, lalu open file xml tersebut. Anda dapat melihat tag html blogspot secara lengkap tanpa ada yang terpotong dan juga dapat mengeditnya. Cara mengeditnya mudah, Anda dapat mempelajarinya sendiri. Setelah di edit Anda dapat menguploadnya di blogger.com.

Version: 4.2
Size: 233 KB
Type: J2ME
Download: Aplikasi Mini Commander

3. BlueFTP


Satu lagi aplikasi file manager, Blue FTP adalah aplikasi Java yang mempunyai tampilan paling baik dibanding dengan aplikasi-aplikasi pesaingnya.

Dengan BlueFTP Anda dapat membuka file manager ponsel teman Anda atau orang lain dengan syarat ada konfirmasi persetujuan terlebih dahulu. Jika diijinkan, Anda bisa membuka daftar file di dalam ponsel Anda, sekaligus daftar file yang ada pada ponsel teman Anda.

Sehingga Anda dapat melakukan file transfer dengan mudah bersama teman Anda hanya dengan menggunakan aplikasi BlueFTP ini.

Version: 1.7.0
Size: 603,8 KB
Type: J2ME
Download: Aplikasi Blue FTP

4. Royal File Explorer


Royal File Explorer adalah aplikasi file manager sederhana dan bahkan paling sederhana. Meskipun sederhana, Royal File Explorer juga mempunyai fitur-fitur manager file, antara lain: file rename, delete file, copy-paste, file/folder maker, dan directory properties.

Fitur andalan Royal File Explorer adalah password protector, maksudnya Anda bisa memberikan password pada aplikasi ini, sehingga tidak sembarang orang dapat mengaksesnya, karena aplikasi ini akan meminta password ketika pertama kali dijalankan.
Anda dapat mengaktifkannya dengan masuk ke menu > setting > password.

Version: 3.2
Size: 21,1 KB
Type: J2ME
Download: Aplikasi Royal File Explorer

5. Centurion


Centurion adalah aplikasi file manager yang berflatform Java. Aplikasi ini memiliki fitur yang bisa dikatakan paling lengkap jika dibandingkan dengan aplikasi lainnya. Tidak hanya mencopy, memindah, dan menghapus file saja. Centurion juga dapat digunakan untuk membuat file kompresi dalam format .zip, mengekstrak file dengan ekstensi .zip, .rar, .gz, dan lain sebagainya.

Di samping itu, aplikasi ini juga dapat digunakan untuk memutar file video maupun audio secara langsung. Fitur-fitur lainnya antara lain: image viewer, transfer file via bluetooth, converter from mp3 to wav, dan masih banyak lagi.

Version: 7.1
Size: 292 KB
Type: J2ME
Download: Aplikasi Centurion

Selamat mencoba.

Kamis, 17 Februari 2011

Agar Tak Terbelit Kredit

"Mengambil pinjaman memang mudah, tapi tak mudah buat mengembalikannya"

Tips agar Anda tidak terbelit kredit/utang:

SEKALI LAGI, JANGAN!

JANGAN MEMINJAM

- Jangan meminjam jika bukan untuk kebutuhan mendesak.
- Jangan meminjam untuk membeli barang konsumtif.
- Jangan meminjam untuk biaya liburan.
- Jangan meminjam untuk membiayai hobi.
- Jangan meminjam untuk menaruh uang itu di tabungan, deposito, membeli saham, atau reksadana.
- Jangan meminjam untuk membayar utang yang bunganya lebih rendah atau sama dengan pinjaman baru. Bahkan ada pendapat yang lebih tegas, jangan mengutang untuk membayar utang karena Anda berpotensi terjebak dalam lingkaran utang.

JANGAN TERBUJUK

- Jangan terbujuk oleh tawaran kredit lewat SMS.
- Jangan terbujuk oleh bunga yang rendah.
- Jangan terbujuk oleh hadiah atau undian.
- Jika bagian pemasaran kredit menelepon, katakan secara sopan tapi tegas bahwa Anda tidak butuh pinjaman dan tidak ingin meminjam.

JANGAN TERPENGARUH OLEH ORANG LAIN

- Jangan berutang karena ingin membeli suatu barang yang sedang jadi tren, misalnya busana, tas, dan telepon seluler.
- Jangan berutang karena merasa tersaingi oleh tetangga atau rekan kerja Anda yang membeli mobil baru atau barang-barang konsumtif lainnya.
- Jangan berutang karena gaya hidup agar Anda diterima di komunitas tertentu atau ingin tampil glamor.
- Jangan berutang hanya karena tergoda oleh diskon, sale, promosi, dan sejenisnya.
- Jangan berutang karena terpengaruh oleh bujukan sales/penjual yang menawarkan barang yang sebetulnya tidak terlalu Anda perlukan.

JANGAN BESAR PASAK

- Bila terpaksa meminjam, jangan sampai angsuran memakan lebih dari 30% pendapatan.
- Jangan mengijonkan pendapatan yang belum ada di tangan dengan pinjaman alias "utang dulu karena besok sudah ada uang untuk bayar".
- Jika harus meminjam, usahakan cari dulu pinjaman lunak dan tanpa bunga, entah dari rekan atau keluarga terdekat.
- Pastikan Anda mampu membayar tepat waktu atau mencicil dengan baik sampai lunas.

Mudah-mudahan tips kali ini bermanfaat bagi Anda. Terima kasih atas kunjungannya.

Senin, 07 Februari 2011

Phone Suite Buat Ponsel Lokal

PHONE SUITE

Setiap ponsel branded punya aplikasi manager yang fungsinya menghubungkan antara ponsel dan PC/laptop. Beberapa fungsi aplikasi manager tersebut adalah untuk melakukan back up data seperti phone book, SMS, image, dan file multimedia dan masih banyak fungsi lainnya.

Untuk ponsel Motorola, Nokia, dan LG punya aplikasi PC SUITE sedangkan Samsung punya Samsung PC Studio. Bagaimana dengan ponsel lokal? Hanya sedikit ponsel lokal yang memiliki aplikasi manager yang sama fungsinya dengan PC Suite. Nah, untuk Anda pemilik ponsel lokal, sebenarnya ada aplikasi sejenis yang namanya Phone Suite. Program ini sifatnya lebih universal ketimbang PC Suite bawaan ponsel branded.

Pada dasarnya setiap ponsel lokal yang notabene menggunakan platform MTK menggunakan aplikasi Phone Suite yang sama. Perbedaan yang ada hanyalah terletak pada "embedded" dari USB driver yang disertakan didalamnya. Artinya ada ponsel lokal yang menyediakan khusus USB Driver tersebut didalam aplikasi.

Untuk mengetahui bahwa USB driver tersebut sudah diintegrasikan didalam Phone Suite, didalam aplikasinya telah tersedia pilihan beragam tipe ponsel yang dapat menggunakan aplikasi tersebut. Namun, buat aplikasi Phone Suite yang tidak menyertakan pilihan tipe ponsel, aplikasi tersebut dapat digunakan untuk hampir semua merek ponsel lokal dengan platform MTK.

Mau tahu lebih jelas, ikuti langkah berikut ini:

1. Download aplikasi Phone Suite di Phone Suite. Ekstrak file hasil download dan letakkan di folder tertentu. Anda tidak perlu menginstalnya, cukup membuka folder dimana file diletakkan > pilih folder "Phone Suite v2.0901.07. > klik "Phone Suite.exe.

2. Sambungkan ponsel ke konektor USB pada PC/notebook. Perlu diperhatikan, kabel USB yang menghubungkan ponsel dan PC/Notebook haruslah kabel USB asli.
Kabel menjadi hal yang penting karena tidak semua kabel mini USB dapat digunakan. Kabel mini USB terdiri dari 5 pin. Pada kabel mini USB yang baik, semua pin tersambung, sedangkan yang jelek hanya menyambungkan 2 pin saja.

3. Begitu ponsel disambungkan, proses pembacaan driver ponsel akan berlangsung otomatis. Selanjutnya Phone Suite akan mengeluarkan notifikasi yang meminta Anda untuk mendownload isi ponsel, pilih "Yes".
Begitu ponsel terbaca oleh Phone Suite, Anda tinggal mengeksplorasi semua fitur yang terdapat didalamnya.

4. Phone Suite terdiri dari 7 fitur utama. Phone book berfungsi untuk melihat daftar phone book dari SIM card dan ponsel. Anda dapat menyimpan semua daftar phone book tersebut untuk disalin ke PC/Notebook. Demikian juga jika Anda ingin menambah atau mengedit daftar phone book tersebut.

5. Fitur message memungkinkan Anda untuk melihat SMS yang ada. Tidak hanya sekedar melihat dan menyalin SMS tersebut, Anda juga dapat langsung membalas SMS atau mengirimkan SMS baru melalui aplikasi ini. Hanya saja bila ada SMS yang masuk, Anda harus me-refresh dengan mengklik icon download from handset.

6. Fitur settings memungkinkan Anda untuk melakukan beberapa perubahan. Pada beberapa kali percobaan, tidak tersambungnya ponsel dan PC terjadi karena COM port yang digunakan tidak sesuai dengan sambungan yang ada. Untuk menghindari hal ini, saat proses instalasi driver yang berjalan otomatis sebelumnya, perhatikan pada COM berapa ponsel tersambung ke PC.
Bila Anda ingin menjadikannya sebagai modem langkah yang harus dilakukan pertama adalah membuat new connection dengan mengklik New/Modify > Isi name, APN, number, username, dan password sesuai dengan operator yang dimiliki > create > continue anyway.

Akan keluar notifikasi bahwa koneksi telah terjadi. Lalu beralih ke menu "dial up" dan klik dial up. Status koneksi akan terlihat dan Anda bisa membuka browser yang digunakan.
Permasalahan yang juga mungkin terjadi adalah COM port yang digunakan dipakai oleh hardware yang sama. Misalnya bluetooth dongle atau modem yang sedang Anda gunakan. Jadi, bila terjadi bentrok, uninstal handware yang membuat bentrok tersebut.

Anda dapat menjadikan ponsel lokal ini sebagai modem internet PC. Cukup lakukan pengaturan di menu Create Connection, dan sesuaikan dengan setingan operator yang digunakan. Berikutnya, tinggal pilih profile koneksi yang telah dibuat pada menu "Dial Up" dan klik "Dial" untuk melakukan koneksi data. Jika semua prosesnya berjalan dengan baik dan normal, Anda bisa langsung browsing internet di PC menggunakan modem ponsel lokal ini.

7. File manager berfungsi untuk melihat isi file yang ada antara ponsel dan PC. Anda dapat melakukan "copy paste" atau melihat isi file yang ada diantara keduanya.

8. Fitur lainnya adalah image dan melody. Image yang terdapat didalamnya dapat Anda jadikan wallpaper pada ponsel melalui aplikasi ini. Hanya saja, tidak semua tipe ponsel dapat menggunakan fitur ini.

Aplikasi ini gratis untuk Anda yang ingin memlikinya.

Selamat mencoba.

Minggu, 06 Februari 2011

Upload Foto Ke Gallery MobileMe

Mobile Me

MobileMe merupakan sebuah layanan backup data ponsel seperti email, agenda, phonebook, dan lain sebagainya. Untuk iPhone, MobileMe menawarkan layanan tambahan seperti push email serta sinkronisasi data. Bahkan, pengguna iPhone juga bisa dengan mudah berbagi foto dan menyimpan gambar atau file lain secara online hingga 20GB.
MobileMe sendiri bisa diakses melalui komputer maupun iPhone dan iPod Touch. Nah, berikut ini TIPS DAN TRIK akan menjabarkan cara mudah upload foto ke galeri akun Anda di MobileMe.

1. Tahap awal, Anda harus mendaftar untuk mendapatkan akun di MobileMe. Masuk ke url MobileMe, lalu pilih sign up for a free trial untuk mencobanya.

Setelah terdaftar dan masuk ke akun MobileMe, lakukan pengaturan MobileMe gallery untuk memperbolehkan iPhone untuk mengupload gambar ke server.

2. Berikutnya, pilih "Gallery" di menu yang ada di bagian atas sebelah kiri. Tentukan folder "Gallery" yang akan Anda perbolehkan iPhone untuk mengupload gambar.

3. Pilih tombol "Settings" pada menu bagian atas, centang pada selectbox "Adding of photos via email or iPhone" lalu klik tombol "Publish".

4. Tekan icon "Camera" pada "Springboard". Lalu ambillah gambar kemudian masuk ke album "Camera Roll". Selanjutnya, pilih gambar yang akan di-upload > klik "Send" setelah mendapatkan gambar yang diinginkan.

5. Pilih menu "Send to MobileMe", dan klik folder "Gallery" yang sebelumnya sudah diatur untuk tempat upload foto.

6. Proses upload akan tertampil dalam modus Email attachment ke database MobileMe, dan nantinya akan secara otomatis tersimpan di gallery akun MobileMe Anda. Klik "Send" untuk mengirim.

Selamat mencoba...!

Sabtu, 05 Februari 2011

Tips Pasang Auto Readmore

Auto Readmore
Walau Blogger sudah menambahkan fitur "jump break" pada default postingnya, nampaknya pilihan AUTO READ MORE masih menjadi pilihan favorit kebanyakan Blogger dengan fitur read more yang otomatis, Anda tidak perlu bersusah payah dalam menyelipkan kode HTML pada artikel Anda, agar artikel menjadi dua bagian (bagian yang tampil di depan dan bagian yang tampil setelah di klik).
Cukup menulis artikel menarik yang Anda bisa, lalu fitur Javascript akan langsung membuat ringkasan artikel Anda dengan word count tertentu. Hebatnya, dengan Javascript, gambar (image) pertama yang ada pada artikel, juga akan secara otomatis diletakkan pada sisi kiri atas artikel. Tentunya jauh lebih mudahkan? Lalu bagaimana cara menambahkan fitur Auto Read More ini pada template Anda?
Simak petunjuk berikut ini:

1. Login ke akun blog Anda. Pada menu dasbor, pilih Rancangan.
2. Selanjutnya, masuklah ke menu Edit HTML, sebelumnya backup dulu template Anda dengan cara mengklik link " Download Full Template".

AUTO READMORE

3. Cari kode </head>, dan taruh script di bawah ini di atas kode </head>:

<script type='text/javascript'>
var thumbnail_mode = &quot;no-float&quot; ;
summary_noimg = 430;
summary_img = 340;
img_thumb_height = 100;
img_thumb_width = 120;
</script>
<script src='http://snifan-blogspot.googlecode.com/files/autoreadmore.js' type='text/javascript'/>


4. Jangan lupa klik "simpan".
5. Centang "Expand widget template".
6. Cari kode <data:post.body/>, dan ganti kode tersebut dengan kode di bawah ini:

<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;item&quot;'>
<data:post.body/>
<b:else/>
<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;static_page&quot;'>
<data:post.body/>
<b:else/>
<div expr:id='&quot;summary&quot; + data:post.id'>
<data:post.body/>
</div>
<script type='text/javascript'>
createSummaryAndThumb(&quot;summary<data:post.id/>&quot;);
</script>
<div style='clear: both;'/>
<span style='padding-top:5px;;float:right;text-align:right;'><a expr:href='data:post.url' rel='bookmark'><b>Read more >></b></a></span>
</b:if>
</b:if>


7. Save. Lalu apa saja kode yang perlu di ganti?

Catatan:

- var thumbnail_mode = "float"; > Anda dapat mengganti letak gambar artikel. Apakah ingin ditempatkan di samping kiri artikel, atau jika Anda tidak menginginkannya ganti "float" dengan "no-float".
- summary_noimg = 250; > Jumlah teks yang tampil pada artikel tanpa gambar.
- summary_img = 250; > Jumlah teks yang tampil pada artikel yang bergambar.
- img_thumb_height = 120; > Ukuran tinggi gambar yang tampil.
- img_thumb_width = 120; > Ukuran lebar gambar yang tampil.

Ganti teks Read more...(Perhatikan langkah No.6) dengan teks yang Anda inginkan.

Selesai!